7 Makanan dan 1 Minuman Thai Alley Yang Tak Boleh Terlewatkan

Tomyam Talay dengan isi berbagai macam seafood

Tomyam merupakan makanan khas dari Thailand, isi pada Tomyam adalah udang, ayam dan ikan serta jamur dibentuk seperti sup dengan rasa yang asam, manis dan pedas. Tomyam menjadi makanan favorite di restauran ini. Makanan ini menjadi makanan favorite karena cita rasa yang tak berubah dari rasa masakan thailand. Tomyam ini dibuat oleh chef dari Thailand.


Tao Huu Zhong Kheng merupakan tahu dan daging cincang serta kacang yang dihiasi dengan cabai merah, kemudian diberikan kentang dengan rasa asam manis.
makanan ini menjadi makanan favorite di restaurant ini sehingga banyak yang menyukainya.
Selain itu, bagi orang yang tidak suka pedas, bisa menikmati makanan ini dengan cita rasa yang sungguh menggugah selera.


Nang Krob Pad Heng merupakan kerupuk kulit dengan daun bawang yang dibuat rasa manis.
 Kerupuk kulit ini sangat nikmat ketika disantap dalam kondisi hangat. Kecap yang disiram ke kerupuk kulit seperti pasta sehingga meresap ke kerupuk tersebut. Menciptakan makanan itu menjadi renyah.


Goong Pad Nam Prik Gapi merupakan kacang panjang dengan udang yang diberikan kuah dengan rasa pedas dan manis. Tapi rasa pedas lebih terasa pada makanan ini. Karena makanan ini sungguh nikmat dan menggugah rasa. Bagi para pecinta makanan pedas ini. Sangat nikmat disantap.


Gai Tod Pad Prik Key Nu merupakan sayap ayam dengan saus cabai yang dihiasi dengan kol dan daun mint. Dengan berbagai bumbu rempah-rempah seperti bawang merah, bawang putih, daun bawang, cabai merah, cabai hijau untuk menampilkan rasa pedas. Sehingga nikmat untuk disantap.


Priew Wan Pla merupakan ikan asam manis. Ikan ini diolah hanya diambil dagingnya
yang digoreng dengan tepung, kemudian disiram dengan saus dari ikan yang telah direbus tersebut. Sehingga tampak seperti diberikan pasta di daging ikan itu. Kemudian diberikan paprika, daun bawang, kentang berbentuk dadu dengan ukuran 3 cm x 3 cm. Makanan ini sangat lezat disantap saat sedang hangat.

Gaitod merupakan ayam goreng dengan rasa manis yang dihiasi dengan kol dan ditaburi sawi dan terdapat hiasan daun mint di atas kembang kol. Ayam goreng ini sangat lezat dan tidak pedas karena digoreng kemudian ditaburi kecap sehingga manis, rasa manis itu meresap hingga ke dalam ayam tersebut. Lezat sekali makan itu!



Es Thai tea ini memiliki cita rasa yang tidak terlalu manis jadi bagi orang yang memiliki diabetes masih bisa meminum minuman ini, karena rasanya tak telalu manis, juga cocok untuk menghilangkan dahaga. Teh ini memiliki warna kecoklatan karena teh ini merupakan minuman khas orang Thailand.


Katisod Ice Cream merupakan es krim kelapa dengan wadahnya dari batok kelapa, yang diisi dengan es krim rasa kelapa dengan kacang merah, kolangkaling, kacang tanah, buah nangka dan pepaya serta daun mint sebagai penghias es krim.
Es krim ini sangat terasa sekali rasa kelalpanya dan tidak telalu manis seperti es krim biasanya. Namun, es krim ini merupakan es favorit di restauran Thai Alley maupun warga Thailand.








Comments

Popular posts from this blog

Film Zodiak: Apa Bintangmu? Terinspirasi dari Novel Karya Silvaran

Rindu Di Perbatasan

Persekusi